No image available for this title

Text

Karakteristik Kesulitan Belajar Membaca pada Siswa Kelas Rendah Sekolah Dasar = Characteristics of Learning Difficulties in Reading at the Early Grade Student of Elementary School



Kajian ini bertujuan untuk menganalisis bentuk dan karakteristik kesulitan belajar membaca siswa kelas rendah sekolah dasar, perbedaan kesulitan belajar membaca yang dialami oleh masing- masing siswa, serta berbagai bentuk atau jenis kesulitan belajar membaca yang paling dominan dihadapi oleh siswa. Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri 3 Bobosan Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, pada bulan April-Juni 2011. Penelitian dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus yang bersifat deskriptif. Untuk mengumpulkan data, peneliti menggunakan teknik wawancara, observasi, dokumentasi, dan tes praktik membaca. Data dianalisis dengan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa kesulitan belajar membaca yang dihadapi oleh siswa tampil dalam empat bentuk, yakni kebiasaan membaca yang tidak wajar, kekeliruan mengenal kata, kekeliruan memahami bacaan, dan gejala serbaneka. Terdapat perbedaan dan persamaan karakteristik kesulitan belajar membaca yang dihadapi oleh siswa pada beberapa bentuk kesulitan tertentu. Dalam aspek capaian hasil belajar, siswa yang mengalami kesulitan belajar membaca menunjukkan hasil belajar yang rendah pada mata pelajaran-mata pelajaran yang lain. Hal ini berarti bahwa kesulitan belajar membaca berhubungan dengan rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran yang lain.
Kata-kata kunci: kesulitan belajar, kesulitan belajar membaca, siswa kelas rendah, sekolah dasar

This study aims to analyze the shape and characteristics of learning difficulties in reading at the early grade student of primary school; different learning difficulties of reading experienced by each student, as well as various forms or types of learning difficulties read the most dominant faced by students. This research was conducted at Sekolah Dasar Negeri 3 Bobosan Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, in April - June 2011. The research was conducted using the qualitative approach with descriptive case study type. To collect research data using interview techniques, observation, documentation, and reading practice test. Data were analyzed by qualitative descriptive analysis technique. The results of the study showed that learning diffi- culties of reading faced by students appear in four forms of unusual reading habits, mistakes to recognize words, misconceptions of reading, and various symptoms. There are differences and similarities in the characteristics of learning difficulties in reading faced by students in certain forms of difficulty. In terms of achievement of learning outcomes, students who have difficulty learning to read show low learning outcomes in other subjects. This means that learning difficulties of reading are associated with low student learning outcomes in other subjects.
Keywords: learning difficulty, learning difficulty of reading, early grade student, primary school


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
PERSPEKTIF ILMU PENDIDIKAN
No. Panggil
Rak Pendidikan Perspektif/Vol.30-32/2016-2018
Penerbit Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
Hal. 95-105
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
14115255
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Vol.32 (2) 2018
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this